Saus gochujang adalah saus khas dari Korea Selatan dengan perpaduan rasa manis, pedas, asam, dan gurih. Rasanya yang unik membuat saus gochujang sering dipakai dalam berbagai resep masakan. Tidak banyak yang tahu bahwa pembuatan saus gochujang melibatkan proses fermentasi yang menyebabkan rasanya jadi begitu kompleks.
Bibimbap Halal ala Korea bisa dengan mudah kamu temukan di berbagai restoran Korea. Bisa dibilang masakan ini adalah menu paling praktis, namun dengan rasa yang tak kalah sedap. Apalagi, komposisi bahan yang dipakai juga membuat bibimbap kaya nutrisi.
Melihatnya saja sudah cukup menggugah selera makan, bukan? Padahal, cara memasak resep jamur enoki pedas ala Korea ini sangat mudah. Tidak butuh banyak bahan, kamu hanya perlu menyiapkan jamur enoki, wijen, bawang putih, bawang merah, daun bawang, dan bumbu pelengkap lain.
Bumbu gochujang juga bisa kamu kreasikan dengan masakan lokal sederhana, seperti pada tahu telur gochujang ini. Inspirasi menu dari Cookpad ini sangat mudah dibuat, dengan bahan utama berupa telur puyuh dan tahu putih.
Salah satu masakan yang populer dan identik dengan saus gochujang adalah tteokbokki. Tapi, sebenarnya masih banyak variasi masakan ala Korea yang menggunakan bumbu khas ini. Resep berikut adalah kumpulan resep masakan dengan saus gochujang yang mudah dan praktis. Jadi, bisa kamu praktekkan untuk menu sehari-hari.
1. Bibimbap (Nasi Campur Korea)
Source: Pexels |
Bibimbap Halal ala Korea bisa dengan mudah kamu temukan di berbagai restoran Korea. Bisa dibilang masakan ini adalah menu paling praktis, namun dengan rasa yang tak kalah sedap. Apalagi, komposisi bahan yang dipakai juga membuat bibimbap kaya nutrisi.
Bila kamu punya saus gochujang di rumah dan berbagai jenis sayur, kamu sudah bisa membuat bibimbap. Alasannya, tidak ada aturan khusus mengenai kombinasi sayur atau daging yang perlu digunakan. Jadi, kamu bebas berkreasi sesuai selera.
2. Kimchi Bokkeumbap (Nasi Goreng Kimchi)
Menu dengan saus gochujang yang berikutnya adalah nasi goreng kimchi atau kimchi bokkeumbap. Cara membuatnya mudah, hampir sama dengan cara memasak nasi goreng pada umumnya. Hal yang membedakan hanya tambahan bumbu gochujang saat memasak.
Supaya semakin lengkap, kamu bisa menambahkan topping seperti telur atau sosis. Rasanya juga akan semakin lengkap bila diberi taburan daun bawang, rumput laut, dan wijen.
3. Jamur Enoki Pedas Gochujang
Source: Her Story |
Menu ini sangat cocok disantap bersama nasi hangat. Rasanya yang gurih pedas dengan tekstur khas jamur enoki sangat nikmat kamu jadikan menu makan siang.
4. Tahu Telur Gochujang
Source: Cookpad |
Bumbu gochujang juga bisa kamu kreasikan dengan masakan lokal sederhana, seperti pada tahu telur gochujang ini. Inspirasi menu dari Cookpad ini sangat mudah dibuat, dengan bahan utama berupa telur puyuh dan tahu putih.
Bisa kamu jadikan menu andalan saat bingung memasak, nih! Meski sederhana, kandungan gizi dari tahu dan telur juga baik untuk penuhi kebutuhan protein harianmu.
5. Budae Jjigae (Mie Instan ala Korea)
Kamu pasti pernah menemukan masakan satu ini dalam drama Korea. Masakan ini adalah sup berkuah kental dengan campuran berbagai sayur dan daging. Tentu tak ketinggalan mie instan dan bumbu gochujang sebagai bahan utama.
Budae jjigae punya beragam isi di dalamnya, umumnya banyak yang menggunakan topping seperti sosis, kornet, atau tofu. Tapi kamu juga bisa berkreasi dengan bahan lainnya seperti bakso atau crab stick. Untuk sayuran, daun bawang, kubis, dan jamur bisa jadi perpaduan yang pas.
Rasanya yang pedas dan hangat sangat cocok kamu jadikan santapan saat hujan atau sore hari. Apalagi dijadikan sebagai teman makan sambil menonton drama favorit!
Nah, itu dia beberapa resep masakan dengan saus gochujang yang bisa jadi inspirasi memasakmu. Ternyata, masakan ala Korea tidak rumit, kok! Kamu juga bisa berkreasi dengan bumbu gochujang untuk menu lain seperti sup atau tumisan sayur. Selamat mencoba!
Komentar
Posting Komentar